5 Tabel Angsuran KUR Bank Sumsel Babel 2024

Tabel Angsuran KUR Bank Sumsel Babel – Sebagai masyarakat Sumatera Selatan dan Bangka Belitung tentu sudah tidak asing lagi dengan Bank Sumsel Babel. Bertujuan menyejahterakan masyarakat Sumatera Selatan dan Bangka Belitung dari segi ekonomi, Bank ini menawarkan berbagai macam produk pinjaman, dimana salah satunya adalah Kredit Usaha Rakyat (KUR).

Pinjaman tersebut menjadi salah satu langkah nyata Bank Sumsel Babel dalam mewujudkan peningkatan ekonomi masyarakat sekitar, khususnya mereka yang memiliki bisnis UMKM. Lantas, bagaimana dengan limit pinjaman, besaran cicilan per bulan, pilihan tenor dan ketentuan lainnya dari pinjaman tersebut? Jawaban nya nanti bisa Anda lihat pada tabel angsuran KUR Bank Sumsel Babel.

Di sini Mastermanifestors akan menguraikan perihal penting seputar tabel angsuran KUR Bank Sumsel Babel. Pada tabel tersebut nantinya Anda bisa melihat besaran bunga, biaya angsuran per bulan berdasarkan tenor dan jumlah pinjaman hingga syarat serta cara pengajuan nya.

Jika dibandingkan produk pinjaman KUR dari BPD lainnya seperti Bank Sultra, Bank Sulselbar dan Bank Jateng, produk KUR Bank Sumsel Babel bisa dikatakan menawarkan limit lebih besar, bisa mencapai ratusan juta rupiah. Sebagai bukti, silahkan cek tabel angsuran KUR Bank Sumsel Babel berikut ini.

Jenis KUR Bank Sumsel Babel

Jenis Kredit UMKM BPD Sumsel Babel

Sama seperti Bank penyedia pinjaman KUR lainnya, disini Bank Sumsel Babel juga menawarkan beberapa jenis KUR. Berikut adalah 3 (tiga) jenis Kredit Usaha Rakyat dari Bank Sumsel Babel yang penting diketahui agar Anda tidak salah dalam membaca tabel angsuran KUR Bank Sumsel Babel nantinya :

1. KUR Super Mikro

KUR super mikro merupakan pilihan angsuran KUR dengan nilai plafon paling kecil di Bank Sumsel Babel. Dimana angka maksimal pengajuan plafon KUR Super Mikro adalah sebesar Rp. 10.000.000. Sementara KUR super mikro ini mempunyai jangka waktu atau tenor angsuran selama 3 tahun (KMK) serta 5 tahun (KI).

2. KUR Mikro

Pilihan KUR berikutnya adalah KUR mikro Bank Sumsel Babel, yakni KUR dengan besaran plafon angsuran mulai dari Rp. 10.000.000 hingga maksimal Rp. 50.000.000. Sementara untuk urusan tenor angsuran, KUR mikro bisa diajukan untuk dicicil selama 3 tahun (KMK) maupun 5 tahun (KI).

Sama seperti KUR super mikro di atas, angsuran KUR mikro ini tidak memerlukan agunan tambahan dalam pengajuan. Artinya, Anda bisa mendapatkan pinjaman hanya dengan jaminan surat keterangan usaha saja.

3. KUR Kecil

Jenis KUR Bank Sumsel Babel terakhir adalah KUR kecil (Ritel), yakni pinjaman dengan besaran nominal plafon mulai dari Rp. 50.000.000 hingga Rp. 500.000.000. Dimana KUR kecil Bank Sumsel Babel mampu memberikan jangka waktu angsuran selama 4 tahun (KMK) serta 5 tahun (KI).

Perbedaan antara KMK serta KI sendiri terletak pada penggunaan dana KUR Bank Sumsel Babel. Dimana bila dipakai untuk Modal Kerja (KMK), maka hasilnya akan berupa penyediaan kebutuhan produksi. Sementara jika digunakan sebagai dana Investasi (KI), pemakaian KUR akan menghasilkan prasarana usaha seperti gedung, peralatan dan lain sebagainya.

Bunga KUR Bank Sumsel Babel

Bunga KUR Bank Sumsel Babel

Berikutnya penulis akan memberikan penjelasan mengenai besaran bunga pada layanan KUR Bank Sumsel Babel. Dimana ketentuan besaran bunga angsuran KUR Bank Sumsel Babel bisa Anda simak pada tabel di bawah ini.

Jenis KUR Bank Sumsel BabelSuku Bunga
KUR Super Mikro6-12,75% Per Tahun
KUR Mikro6-12,75% Per Tahun
KUR Kecil6-10,40% Per Tahun

Bila dilihat dari tabel di atas, maka dapat dikatakan bahwa KUR Bank Sumsel Babel mempunyai suku bunga kompetitif mengikuti ketentuan pemerintah yakni sebesar 6% (minimal). Namun sayangnya bunga KUR Bank Sumsel Babel akan terlihat besar bila dibandingkan dengan KUR BPD Sumbar (Bank Nagari).

Biaya KUR Bank Sumsel Babel

Biaya KUR Bank Sumsel Babel

Selanjutnya penulis akan memberi pembahasan seputar biaya KUR Bank Sumsel Babel. Dimana ketentuan KUR dari pihak Bank BPD Sumsel Babel adalah tidak dikenai biaya administrasi maupun provisi (gratis). Hal tersebut tentunya ditangkap sangat baik oleh nasabah KUR Bank Sumsel Babel.

Jika dilihat dari segi biaya pengajuan, maka biaya angsuran KUR Bank Sumsel Babel sama dengan KUR Bank BRI. Sedangkan bila dibandingkan dengan berbagai BPD dari provinsi lain, maka biaya KUR Bank Sumsel Babel sangatlah ringan.

Syarat KUR Bank Sumsel Babel

Syarat KUR Bank Sumsel Babel

Setelah memahami perihal dasar layanan KUR Bank Sumsel Babel di atas, maka Anda perlu mengetahui syarat serta ketentuan umum pengajuan angsuran KUR BPD Sumsel Babel. Dimana beberapa syarat serta ketentuan umum pengajuan KUR Bank Sumsel Babel diantaranya adalah:

  • WNI berdomisili di area pelayanan Bank BPD Sumsel Babel.
  • Mempunyai usaha UMKM produktif, layak serta telah berjalan selama minimal 1 tahun.
  • Bisnis telah mempunyai surat izin usaha.
  • Tidak sedang menerima pinjaman usaha perbankan lain.
  • Lolos BI Checking/SLIK (tidak masuk daftar hitam BI).
  • Memiliki jaminan (agunan) tambahan jika plafon lebih besar dari Rp. 50.000.000.

Selain syarat umum di atas, pengajuan KUR Bank Sumsel Babel memerlukan beberapa dokumen persyaratan. Dimana berkas atau dokumen persyaratan pengajuan angsuran KUR Bank Sumsel Babel adalah:

  • Formulir pengajuan KUR Bank BPD Sumsel Babel.
  • Copy KTP pemohon & pasangan.
  • Copy Kartu Keluarga (KK).
  • Copy Surat nikah/cerai.
  • Pas Photo 4×6 pemohon & pasangan (2 lembar).
  • Surat Keterangan Usaha (SKU) desa atau SIUP/SITU/NIB.
  • Copy buku tabungan/rekening koran (3 bulan terakhir).
  • Copy surat jaminan SHM/SHGB atau BPKB+STNK (Khusus KUR Kecil).

Apabila seluruh dokumen persyaratan telah siap, maka Anda bisa mengajukan angsuran KUR Bank Sumsel Babel secara offline di seluruh kantor cabang.

Tabel Angsuran KUR Bank Sumsel Babel

Menyesuaikan judul artikel kali ini, penulis akan memberikan contoh tabel angsuran KUR Bank Sumsel Babel. Dimana beberapa contoh tabel angsuran KUR Bank Sumsel Babel bisa disimak pada gambar di bawah ini.

Tabel Angsuran Kur Bank Sumsel Babel 1
Tabel Angsuran Kur Bank Sumsel Babel 2
Tabel Angsuran Kur Bank Sumsel Babel 3
Tabel Angsuran Kur Bank Sumsel Babel 4
Tabel Angsuran Kur Bank Sumsel Babel 5

Seluruh ketentuan KUR Bank BPD Sumsel Babel di atas bisa berubah sewaktu-waktu bila pihak bank menerbitkan regulasi baru.

Kelebihan dan Kekurangan KUR Bank Sumsel Babel

Kelebihan Dan Kekurangan Kredit UMKM BPD Sumsel Babel

Di sini penulis juga akan menampilkan daftar kelebihan serta kekurangan KUR Bank Sumsel Babel. Dimana data kelebihan serta kekurangan layanan KUR Bank Sumsel Babel di bawah ini bisa Anda gunakan sebagai pertimbangan tambahan.

Kelebihan

  • Tersedia dalam berbagai jenis.
  • Plafon angsuran besar.
  • Syarat mudah didapatkan.
  • Tenor angsuran lama.
  • Bunga tergolong kompetitif.
  • Biaya pengajuan gratis.

Kekurangan

  • Belum ada fitur simulasi angsuran resmi.
  • Belum tersedia proses pengajuan secara online.

Pengajuan Angsuran KUR Bank Sumsel Babel

Pengajuan Angsuran Kredit UMKM BPD Sumsel Babel

Seperti telah disinggung di atas bahwa pengajuan angsuran KUR Bank Sumsel Babel dapat dilakukan melalui cara offline. Artinya Anda hanya perlu mengunjungi kantor pusat ataupun cabang Bank Sumsel Babel terdekat untuk melakukan proses pengajuan KUR tersebut.

Dimana pada kantor cabang, nasabah hanya perlu menemui petugas Customer Service (CS) untuk mendapat arahan terkait proses mengajukan angsuran KUR Bank Sumsel Babel hingga selesai. Jika semua berkas persyaratan telah diterima pihak CS Bank Sumsel Babel maka proses pengajuan KUR telah selesai.

Call Center Bank Sumsel Babel

Call Center Bank Sumsel Babel

Apabila masih ada pertanyaan lanjutan seputar tabel angsuran KUR Bank Sumsel Babel ataupun perihal penting lainnya, silakan tanyakan secara langsung kepada pihak bank melalui layanan Call Center Bank Sumsel Babel melalui beberapa kontak berikut ini.

  • Nomor Telepon : 1500711 atau (0711) 1500711
  • Fax : (0711) 5228111
  • Email : BSB.HELPDESK@banksumselbabel.com
  • Twitter : @bankbsbku
  • Instagram : @banksumselbabelofficial

Atau bisa datang langsung ke lokasi Kantor Bank Sumsel Babel menggunakan tautan Google Maps yang kami semat kan diatas.

KESIMPULAN

Demikian pembahasan Mastermanifestors seputar tabel angsuran KUR Bank Sumsel Babel beserta berbagai perihal penting lainnya. Semoga mampu menjadi bahan acuan bagi seluruh nasabah serta menambah wawasan dunia kredit UMKM di Indonesia.

2 pemikiran pada “5 Tabel Angsuran KUR Bank Sumsel Babel 2024”

    • Memang ketentuan dari pemerintah terkait lamanya angsuran KUR adalah 5 tahun & tidak ada kebijakan khusus terkait perpanjangan tenor dari Bank Sumsel Babel.

      Balas

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.